Optimalisasi Pelayanan Desa : Mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2024 Susun Buku Catatan Administrasi di Kantor Desa Ngabeyan

Temanggung – Senin (29/07) Dalam upaya meningkatkan efisiensi dan transparansi pelayanan administrasi, mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro Tahun 2024 telah berhasil menyusun buku catatan pelayanan administrasi untuk Kantor Desa Ngabeyan, Kecamatan Candiroto, Kabupaten Temanggung. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari program kerja monodisiplin KKN dengan tujuan memudahkan proses administrasi dan pelayanan bagi warga Desa Ngabeyan.

 

Penyusunan buku catatan administrasi ini diawali dengan melakukan observasi terhadap kebutuhan administrasi di Kantor Desa Ngabeyan. Mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2024 melakukan koordinasi dengan perangkat desa untuk mengidentifikasi masalah dan kebutuhan yang ada. Buku catatan yang disusun mencakup berbagai aspek pelayanan administrasi yang ada di Desa Ngabeyan

 

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu perangkat desa dalam mengelola administrasi dengan lebih terstruktur dan efisien. Dengan adanya buku catatan administrasi ini, diharapkan setiap proses administratif dapat terdokumentasi dengan baik, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan secara lebih cepat dan tepat. Selain itu, mahasiswa KKN juga memberikan edukasi singkat kepada perangkat desa tentang cara menggunakan dan memanfaatkan buku catatan administrasi tersebut.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat